Championship Pharmaceutical Competition of Bani Saleh

September 29, 2019, oleh: Admin Farmasi


Farmasi UMY kembali mencetak prestasi di ajang kompetisi Nasional Pharmaceutical Competition of Bani Saleh. Acara ini berlangsung di Pemerintah Kota, Bekasi Timur, Jawa Barat pada 28-29 September 2019. Adapun perwakilan dari UMY, Aulia Fitri (2015) sebagai delegasi mengikuti ajang kompetisi esai nasional ini yang diadakan di Stikes Bani Saleh pada 28-29 September 2019.
Essay Competition ini diikuti oleh seluruh mahasiswa aktif D3/S1 Jurusan Kesehatan seluruh Indonesia dengan tema Medication Safety: Penanganan Kasus Degeneratif dengan Terapi yang Aman bagi Pasien. Selain kompetisi esai, adapula kompetisi debat dan lomba poster. Total keseluruhan universitas yang berkontribusi pada beberapa canag lomba tersebut ialah 12, yaitu: Universitas Indonesia, Universitas Ahmad Dahlan, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Gadjah Mada, Stikes Bani Saleh, Universitas Professor Dr. Hamka, Universitas Pendidikan Ganesha dan lain-lain.
Pada fase pertama, peserta esai melakukan registrasi dengan mengumpulkan esai sesuai dengan subtema. Lalu akan dipilih 5 esai terbaik untuk presentasi dan penjurian di Stikes Bani Saleh. Aulia yang mengangkat mengenai aplikasi nanopartikel pada terapi antineoplastik T47D terpilih sebagai juara 2. Prestasi yang telah diperoleh diharapkan mampu memberikan motivasi pada mahasiswa farmasi yang masih berkuliah di tahun-tahun awal untuk lebih peka dalam mengikuti kompetisi nasional demi membawa nama prodi Farmasi menjadi lebih baik.